Formulasi Misi, Visi dan Sasaran Strategis PT Multidaya Lokasakti Mandiri Tahun 2020-2028
DOI:
https://doi.org/10.59141/jiss.v2i09.406Keywords:
perumusan misi; perumusan visi; sasaran strategis; strategic plan; program; target.Abstract
Visi dan misi menjadi aspek penting untuk menjadi perhatian oleh setiap organisasi bisnis. Visi dan misi akan mengarahkan organisasi bisnis untuk mencapai tujuan yang ingin dicapai. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kualitatif dengan menggunakan data primer yang diperoleh melalui wawancara secara langsung dengan pihak pemilik dan tim manajemen dari perusahaan dan menggunakan pertanyaan-pertanyaan yang telah disusun sebelumnya. Penelitian juga menggunakan data sekunder untuk melakukan analisis eksternal agar penulis dapat memiliki pemahaman lebih mendalam tentang pengaruh yang dialami oleh perusahaan dari faktor-faktor eksternal. Setelah mendapatkan data primer dan data sekunder, selanjutnya melakukan pemetaan gabungan dari framework perumusan visi dan misi. Proses ini menggunakan tahapan perumusan misi dan visi sebagai tahapan atau alur dari proses yang dilakukan dalam memformulasikan misi, visi, dan sasaran strategis. Setelah melakukan pemetaan terhadap komponen-komponen pembentuk visi dan misi, penulis melakukan Focus Group Discussion (FGD) dengan informan terpilih untuk menyampaikan hasil temuan dan usulan visi dan misi agar bisa di interpretasi. Proses ini menggunakan model intervensi consulting sehingga proses interpretasi dilakukan oleh pemilik dan tim manajemen sebagai informan terpilih. Dalam proses FGD informan dapat memberikan masukan terkait usulan visi dan misi yang disampaikan oleh penulis. Pendapat yang diberikan akan didiskusikan selama FGD berlangsung untuk memformulasikan visi dan misi yang tepat bagi PT Multidaya Lokasakti Mandiri. Selanjutnya, memformulasikan sasaran strategis yang akan membantu pihak pemilik dalam mencapai visi dan misi PT Multidaya Lokasakti Mandiri.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Shenda Aprilia Christanti
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International. that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.